Soal Ulangan Harian Kelas 6 Tema 6 Subtema 3 Masyarakat Sejahtera Negara Kuat dan Kunci Jawaban. Jumlah soal 40 butir soal dengan susunan soal pilihan ganda (PG) 25 butir soal, isian 10 soal dan urain 5 butir soal.
SOAL ULANGAN HARIAN
KELAS VI SEKOLAH DASAR
Nama Siswa :
Kelas/Semester : 6/2 (dua0
Tema/Subtema : 6/3 Masyakat Sejahtera Negara Kuat
A. Pilihlah jawaban dengan menyilang a, b, c atau d!
1. Wajah yang mudah berjerawat biasanya dialami pada masa...
a. pubertas
b. kanak-kanak
c. dewasa
d. manula
2. Ciri perkembangan fisik pada masa pubertas yang dialami baik oleh anak laki-laki maupun perempuan adalah....
a. pelebaran pinggul
b. suara menjadi semakin berat
c. membesarkan pita suara
d. tumbuhnya rambut di tempat tertentu
3. Mulai aktifnya organ reproduksi wanita ditandai dengan peristiwa...
a. mimpi basah
b. pinggul melebar
c. menstruasi
d. suara makin melengking
4. Peristiwa yang menandakan dimulainya pubertas pada laki-laki disebut...
a. pembuahan
b. mimpi basah
c. ovulasi
d. menstruasi
5. Pembangunan di kota besar akan memicu urbanisasi. Masyarakat desa akan berbondong-bondong pindah ke kota untuk bekerja. Akibatnya masyarakat desa enggan untuk melakukan usaha di desa misalnya bekerja di sektor pertanian.
Maksud istilah urbanisasi adalah...
a. makin banyak bangunan di kota besar
b. perpindahan penduduk desa ke kota
c. jalan di perkotaan makin ruwet
d. masyarakat desa enggan untuk melakukan usaha di desa
6. Tokoh yang diberi kepercayaan mengibarkan bendera Merah Putih pada 17 agustus 1945 adalah...
a. Dr. Muwardi dan Latief Hendradiningrat
b. Latief Hendradiningrat dan S.Suhud
c. S.Suhud dan S.K.Trimurti
d. S.K. Trimurti dan Dr. Muwardi
7. Sikap yang harus dikembangkan seorang murid untuk memupuk kepahlawanan adalah...
a. berjuang demi kepentingan diri sendiri
b. berjuang demi keluarga
c. berjuang untuk mendapat pujian
d. berjuang tanpa pamrih
8. Pajak adalah iuran resmi yang wajib dibayarkan oleh wajib pajak kepada negara dengan...
a. mendapatkan Fasilitas dari pemerintah
b. tidak mendapat imbalan jasa secara langsung
c. tidak mendapat balas jasa yang maksimal
d. mendapatkan balas jasa secara langsung
9. Funsi pajak, antara lain sebagai sumber...
a. pendapatan negara yang terbesar
b. pendapatan negara yang utama setelah migas
c. imbalan jasa secara langsung dari pemerintah
d. pinjaman negara untuk pembangunan
10. Seruan berulang-ulang adalah pengertian dari....
a. seni grafis
b. ragam hias
c. seni desain
d. reklame
11. Reklame yang melalui media suara disebut...
a. reklame audio
b. reklame visual
c. reklame video
d. reklame audiovisual
12. Di bawah ini adalah contoh-contoh reklame visual, kecuali...
a. poster
b. spanduk
c. iklan televisi
d. radio
13. Reklame yang bersifat bisnis disebut...
a. reklame komersial
b. reklame nonkomersial
c. reklame audio
d. reklame visual
14. "Kebersihan adalah awal hidup Sehat". Kalimat tersebut merupakan kalimat yang terdapat dalam...
a. reklame komersial
b. reklame nonkomersial
c. reklame audio
d. reklame visual
15. Salah satu contoh iklan adalah baliho yang memiliki pengertian...
a. reklame berukuran besar yang dipasang di pinggir jalan dalam waktu lama
b. reklame yang dipasang di depan toko sebagai papan nama toko tersebut
c. reklame yang dipasang di pinggir lapangan atau jalan, pemasangannya dalam waktu yang tidak terlalu lama
d. reklame visual yang terbuat dari kayu, lembaran aluminium atau bahan keras lainnya
16. Hal yang terkandung pada sebuah teks non fiksi adalah .....
a. nyata
b. tidak nyata
c. imajinasi pengarang
d. penuh rekayasa
17. Rata rata anak laki laki mengalami usia pubertas pada umur ....
a. 8 - 10 tahun
b. 10 - 16 tahun
c. 17 - 25 tahun
d. 25 - 40 tahun
18. Kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang disengaja atau pun tidak disengaja disebut ....
a. hak
b. kewajiban
c. tanggung jawab
d. kehendak
19. Agar kesejahteraan di tengah masyarakat dapat terwujud, maka masyarakat harus melaksanakan antara hak dan kewajiban ....
a. mendahulukan hak
b. mengesampingkan kewajiban
c. menjalankan hak dan kewajiban secara seimbang
d. tidak memperdulikan
20. Reklame yang dipergunakan untuk menawarkan suatu barang dan jasa disebut reklame ....
a. religi
b. komersial
c. layanan masyarakat
d. poster
21. Perhatikan pernyatan di bawah ini !
( 1 ) suara membesar
( 2 ) membesarnya payudara
( 3 ) tumbuh jakun
( 4 ) pinggul melebar
Yang merupakan tanda tanda pubertas pada laki laki ditunjukan pada nomor ....
a. ( 1 ) dan ( 2 )
b. ( 1 ) dan ( 3 )
c. ( 2 ) dan ( 3 )
d. ( 2 ) dan ( 4 )
22. Berikut ini cara untuk meningkatkan wawasan kebangsaan, kecuali ....
a. berfoya foya
b. belajar dengan giat
c. memperingati hari besar nasional
d. mendoakan para pahlawan
23. Gambar poster dibawah ini adalah jenis poster.....
a. reklame komersial
b. reklame nonkomersial
c. reklame audio
d. reklame bisnis
24. Berikut ini conto kerjsa sama yang dapat dilakukan di lingkungan ramah adalah...
a. piket kelas
b. ronda malam
c. kerja bakti
d. membersihkan rumah bersama-sama
25. Manusia tidak bisa hidup sendiri, manusia perlu berinteraksi dan bekerjasama dengan orang lain. Oleh karena itu manusia disebut makhluk........
a. politik
b. sosial
c. individual
d. egois
DOWNLOAD SOAL
Untuk download soal klik link dibawah ini!
>>Soal Ulangan Harian Kelas 6 Tema 6 Subtema 3 Masyarakat Sejahtera Negara Kuat dan Kunci Jawaban <<
B. Isilah titik-titik pada pertanyaan ini dengan jawaban yang benar!
1. Salah satu ciri fisik pada anak laki-laki yang telah memasuki masa remaja adalah...
2. Perubahan suara menjadi besar pada orang dewasa merupakan tanda perubahan fisik pada...
3. Peristiwa yang terjadi sebulan sekali dan hanya terjadi pada perempuan adalah...
4. Poster memiliki fungsi menyampaikan pesan secara singkat dengan menggunakan...
5. Nama lain semangat cinta tanah air adalah...
6. Berjiwa besar untuk mengakui kekalahan biasanya disebut dengan sikap...
7. Membayar pajak tepat waktu merupakan contoh...setiap warga negara
8. Bentuk reklame ada dua macam, yaitu...dan....
9. Reklame yang dibuat untuk diperdagangkan disebut...
10. Reklame yang terdapat di majalah atau surat kabar disebut...
C. Jelaskan dengan singkat pertanyaan dibawah ini!
1. Sebutkan tiga perubahan fisik pada perempuan yang memasuki masa pubertas !
...........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
2. Apakah untuk melaksanakan tanggung jawab sebagai warga negara dapat disampaikan melalui reklame. apakah yang dimaksud reklame ?
..........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
3. Keuntungan apakah yang dapat kita peroleh jika membayar pajak dengan tertib ?
..........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
4. Apakah yang dimaksud dengan reklame visual, reklame audio, dan reklame audiovisual ?
..........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
5. Jelaskan langkah-langkah membuat poster.
..........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
KUNCI JAWABAN
A. Soal Pilihan Ganda
- A
- D
- C
- B
- B
- B
- D
- B
- A
- D
- A
- D
- A
- B
- C
- A
- B
- C
- C
- B
- C
- A
- D
- B
- B
B. Soal Isian
- Tumbuh jakun
- Laki-laki
- Menstruasi
- Gambar
- Patriotisme
- Tanggung Jawab
- Kewajiban
- Reklame komersil dan nonkomersil
- Reklame komersil
- Iklan
C. Soal uraian
1. Tumbuh rambut di area tertentu. Saat pubertas kamu akan menjumpai rambut tumbuh di ketiak, kaki, dan di sekitar area kemaluan. 2. Perubahan bentuk tubuh. Selama pubertas, tubuh akan berubah dan terus tumbuh dan terkadang 3. Perubahan bentuk payudara 4. Muncul jerawat.
2. Reklame adalah sebuah media periklanan besar,yang biasanya ditempatkan pada area yang sering dilalui,misalnya pada sisi persimpangan jalan raya yang padat.
3. Mendapat fasilitas umum dan infrastruktur, seperti : jalan,jembatan,sekolah, dan rumah sakit
4. reklame visual adalah reklame yang hanya bisa dilihat.
reklame audio adalah reklame yang hanya bisa di dengar.
reklame audiovisual adalah reklame yang bisa di dengar dan dilihat
5. >menentukan tema
>membuat sketsa sesuai tema
>membuat kata yang menarik
>mewarnai sesuai yang diinginkan
Demikian Soal Ulangan Harian Kelas 6 Tema 6 Subtema 3 Masyarakat Sejahtera, Negara Kuat dan Kunci Jawaban . Semoga bisa menjadi bahan belajar untuk menambah wawasan dan latihan. Atau sebagai sumber referensi membuat soal. Jika ada link yang tidak aktif mohon komentarnya dibawah. Kemudian jika ada soal atau jawaban yang kurang tepat, maka besar harapan anda bersedia memberikan saran dan perbaikan kepada kami.